KUNJUNGI TPI MINA JAYA, KASDIM BERI SEMBAKO BAGI LANSIA.

KARANGAMPEL – Pemberian paket sembako secara simbolis oleh Kasdim Mayor Inf. Ruhiyat kepada masyarakat lansia Blok Tegal Agung Desa Benda Kecamatan Karangampel. (Jumat, 18/11/2022)
Kunjungan di Tempat Pelelangan Ikan (TPI) KUD Mina Jaya dalam rangka rangkaian kegiatan kegiatan Pangdam III/Siliwangi di wilayah Kodim 0616/Indramayu. Dalam sambutannya Beliau (Kasdim.red) menyampaikan sembako yang dibagikan ini adalah buah tangan yang diberikan oleh Pangdam III/Siliwangi.
“Saya menyampaikan permohonan maaf kepada Bapak/Ibu yang sudah hadir dikarenakan agenda Pangdam III/Siliwangi yang sangat padat di Indramayu sehingga Beliau tidak dapat hadir langsung disini. Terima kasih atas antusian Bapak dan Ibu, sedikit ada bingkisan dari beliau semoga bermanfaat.” Ujar Kasdim.
Beliau menambahkan bahwa harapan kedepan adanya pemabngunan infrastruktur pembangunan jalan yang layak agar hal ini dapat meningkatkan nilai produksi tangkap ikan yang dapat langsung dipasarkan.
“Semoga jalan di depan tadi segera diperbaiki untuk kelancaran lalu luntas dari dan menuju TPI Mina Jaya ini sehingga produksi tangkapan ikan pun nilainya bertambah sesuai target pasar.” Imbuhnya.
Kegiatan ini langsung dihadiri oleh Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam) dan UPTD Perikanan Kecamatan Karangampel serta Kuwu Desa Benda. (EF/AWR-Tim Publikasi Kec. Karangampel)

TERBARU

IMG-20240307-WA0043
ADAKAN MUSRENBANG TINGKAT KECAMATAN KARANGAMPEL TAHUN 2024
406921405_2149130052094834_3936911232801993623_n
PUSPA MEDIA EDUKASI TANAMAN HAYATI PELAJAR
403611908_2137669243240915_7652780151777336662_n
NGANTOR DI DESA, CAMAT KARANGAMPEL BERIKAN KEMUDAHAN PELAYANAN MASYARAKAT
406654272_2142482382759601_9109191401317979884_n
SAMBUT KEHADIRAN MAHASISWA, CAMAT SIAP BERKOLABORASI DUKUNG INDRAMAYU BERMATABAT.
qqqqqq
GARANG DI JALAN, ANGGOTA GENG MOTOR MEWEK SUNGKEM KE ORANG TUA
Scroll to Top